Profil Fakultas Syariah

You are here:
FIGUR-DEKAN-OK
rsz_profil-fakultas-syariah-min

Profil Singkat

Fakultas Syariah

Secara historis, Fakultas Syariah adalah fakultas tertua di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo yang berdiri sejak 12 Mei 1970. Fakultas Syariah sebelumnya adalah Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Ponorogo. Seiring dengan terbitnya Perpres No. 75 Tahun 2016 tentang pendirian IAIN Ponorogo, maka Jurusan Syariah dan Ekonomi Islam STAIN Ponorogo beralih status menjadi Fakultas Syariah IAIN Ponorogo.

2000

Lebih Alumni

45

Tahun Lebih Pengalaman

100+

Raihan Penghargaan
Tiga Jurusan
Saat ini, Fakultas Syariah memiliki tiga (3) jurusan yaitu, Hukum Keluarga Islam (Ahwal Syakhsiyah), Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah), dan Hukum Tata Negara (Siyasah Syar’iyyah). Masing-masing jurusan sudah terakreditasi secara resmi oleh Badan Akreditasi Nasional – Perguruan Tinggi (BAN-PT).
Kontribusi SDM Hukum
Fakultas Syariah telah berkontribusi terhadap pengembangan sumber daya manusia (SDM) dalam bidang hukum. Mereka terlibat dalam perumusan beragam produk perundangan yang mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara. Untuk itu, Fakultas Syariah IAIN Ponorogo terus menerus melakukan pengembangan keilmuan syariah dan hukum untuk menyiapkan lulusan yang kompeten di bidangnya.
Penguatan Pelayanan
Sebagai fakultas tertua di IAIN Ponorogo, Fakultas Syariah telah mengalami perkembangan kelembagaan dan pelayanan akademik yang dinamis, hal ini dapat dilihat dari kualitas dan kuantitas lulusan serta tenaga pengajar.
Jangkauan Alumni
Lulusan Fakultas Syariah sudah banyak yang sukses sebagai praktisi hukum, baik menjadi hakim, advokat maupun menjabat sebagai ketua di Pengadilan Agama yang tersebar di seluruh Indonesia. Saat ini, Fakultas Syariah didukung oleh tenaga pengajar professional yang terdiri dari lulusan S2 dan S3, baik perguruan tinggi dalam maupun luar negeri serta guru besar (professor) di bidang Hukum Islam.
Sarana Memadai
Untuk memacu laju pengembangan keilmuan, Fakultas Syariah IAIN Ponorogo telah dilengkapi dengan sarana dan prasarana penunjang berupa Laboratorium .
Dukungan Teknologi
Seiring dengan perkembangan teknologi informasi, Fakultas Syariah akan terus berbenah, menyesuaikan dengan perkembangan dan tuntutan zaman. Layanan-layanan akademik terus dikembangkan dengan berbasis pada digitalisasi layanan.

Pimpinan Fakultas Syariah

Testimoni

Keahlian para dosen di Fakultas Syariah IAIN Ponorogo tidak diragukan lagi dan sangat berharga dan akses yang Anda dapatkan melalui riset akademis paling mutakhir dapat menyelesaikan masalah yang sedang kami teliti dengan baik. Bagi saya, sorotan dari kampus ini adalah asyiknya mengikuti berbagai program mata kuliah karena Anda mendapatkan pengalaman hebat dari kualitas pengajaran tersebut, dan juga rekan kelas sesama mahasiswa dan pengalaman mereka.

Nilta Fauziyah

Alumni Jurusan Hukum Ekonomi Islam (Muamalah)

PARTNER KERJASAMA FAKULTAS SYARIAH