Fasya Media Center – Sivitas Akademika IAIN Ponorogo dan segenap masyarakat ponorogo yang hadir dalam Kuliah Umum mendeklarasikan komitmen bersama antikorupsi. Deklarasi dilaksanakan pada Jum’at, 25 Agustus 2023, di Graha Watoe Dhakon, IAIN Ponorogo. Pembacaan deklarasi dipimpin oleh Dr. Achmad Junaidi, M.H.I., dan diikuti oleh segenap yang hadir di Graha Watoe Dhakon.
Deklarasi ini dihadiri oleh seluruh komponen akademik dan mahasiswa yang hadir serta tamu undangan tamu undangan dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) Kabupaten Ponorogo. Suasana penuh haru dan semangat pun terasa begitu kental ketika komitmen anti-korupsi dibacakan dengan lantang oleh Dr. Ahmad Junaidi, M.H.I. Dalam deklarasi ini, seluruh hadirin menyatakan tekad dan niatan tulus untuk menjunjung tinggi integritas, kejujuran, dan anti-korupsi dalam semua aspek kehidupan.
Kehadiran yang menjadi sorotan adalah Dr. Ir. Wawan Wardiana, M.T., Deputi Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat di KPK RI, yang menjadi saksi penting dalam deklarasi ini. Beliau memberikan apresiasi yang tinggi atas langkah progresif yang diambil oleh Fakultas Syariah IAIN Ponorogo dalam menanamkan kesadaran anti-korupsi kepada sivitas akademika. Dalam pandangan beliau, langkah-langkah pencegahan korupsi yang dimulai dari lingkungan akademik akan membawa dampak yang besar pada masyarakat secara keseluruhan.
Tidak hanya sebatas deklarasi, momen ini disempurnakan oleh aksi nyata. Setelah pembacaan komitmen, dilaksanakan prosesi penandatanganan komitmen anti-korupsi oleh pimpinan Forkopimda dan pimpinan kampus. Tanda tangan yang diletakkan sebagai bukti nyata dari tekad untuk bersama-sama menjaga integritas dan memberantas korupsi dari akar.
Melalui momen bersejarah ini, Fakultas Syariah IAIN Ponorogo mengukuhkan diri sebagai lembaga pendidikan yang tidak hanya mementingkan aspek akademik semata, tetapi juga mengedepankan moralitas dan integritas. Deklarasi ini diharapkan menjadi tonggak awal bagi langkah konkret dalam membangun kesadaran anti-korupsi dan membentuk generasi muda yang berkomitmen dalam memerangi kejahatan korupsi di tanah air.
Kontributor : Ali
Admin : Z